Senin, 30 April 2012

sahabat sejati

Lebih baik memiliki 1 sahabat tapi peduli dari pada 100 teman yg hanya datang ketika ada butuhnya saja..

Karna Sahabat adalah mereka yang tetap ada, "walau seluruh dunia berkata kau tak lagi berharga".

Ingat Persahabatan sejati adalah ketulusan yang akan memberi tanpa diminta, mengingat tanpa bertemu, dan selalu setia meski tak terlihat serta tidak memandang kekurangan dan apa yang kamu miliki saat ini.

Tetap Berpikir Positif dan Slalu Semangat Wahai Sahabat ...

Makhluk sosial

Menjadi diri sendiri dan hidup mandiri adalah hal yg bagus,
Tapi kita juga harus ingat bahwa kita hidup tidak sendiri,,
Karena kita hidup sebagai makhluk sosial, dimana kita harus bisa saling bantu membantu antar sesama,,,

Maka buanglah kesombongan dan ego mu itu...

Ulurkan tanggan mu dan genggam eratlah tanggan ku ini...
Marilah kita bekerja sama untuk memberikan yang terbaik...

"Tetap berpikir positif dan selalu semangaT"

gagal

Jika kita gagal melakukan sesuatu hal, 
bukan berarti itu akhir segalanya. 
Belajarlah dari kesalahan, dan berusahalah untuk tidak mengulanginya. 
Belajarlah memaafkan diri sendiri & memaafkan orang lain,
karena tidak ada manusia yang sempurna!

Yang lalu biarlah berlalu. Mungkin akan menjadi pengalaman selama hayat.
Bagaimanapun diri Anda di masa lalu, itu tidaklah penting.
Yang jauh lebih penting adalah bagaimana diri Anda di masa depan!

"Tetap berpikir positif dan selalu semangaT"

Keep Smile...,
^_^

Motivasi Loyalitas

Kenyataan tak selalu sesuai dengan harapan, 
untuk itu bersiaplah dengan apapun kenyataan yang akan, 
dan mungkin terjadi pada hidupmu.

Karena bukan mereka yg terkuat dan terbesar yg akan dapat mempertahankan eksistensinya. 
Tapi hanya mereka yg mampu beradaptasi terhadap perubahan.

"Ingat jangan lihat siapa yg berbicara, tapi dengarkan apa yg mereka bicarakan...!"

^_^

Rabu, 11 April 2012

10 Manfaat Unik dari Beralan Kaki


JALAN kaki sering dianggap sepele dalam kategori jenis olahraga.
Padahal sudah terbukti jalan kaki yang dilakukan secara rutin bisa mengatasi berbagai masalah kesehatan mulai dari migren, berat badan, masalah pernapasan, jantung, dan lain sebagainya.
Tahukah Anda, jalan kaki santai setidaknya 2-3 km per hari mampu mengatasi berbagai penyakit?


 

1. Menghindarkan dari diabetes tipe 2. Program pencegahan diabetes memperlihatkan, jalan kaki 150 menit per minggu akan mengurangi 7 persen berat badan Anda atau sekitar 7 kg. Lebih penting lagi mampu menurunkan penyakit diabetes hingga 58 persen. 

2. Memperkuat jantung pria. Dalam sebuah penelitian, tingkat kematian pada pria pensiun yang berjalan kaki kurang dari 1 mil per hari dua kali lebih banyak dibanding mereka yang menempuh jarak 2 mil per hari. 

3. Memperkuat jantung wanita. Studi yang dilakukan pada 72.488 wanita memperlihatkan, jalan kaki 3 jam per minggu akan mengurangi risiko terkena serangan jantung atau jenis penyakit jantung lain. 



4. Baik untuk otak. Dalam studi tentang jalan kaki ditemukan, wanita yang berjalan 1,5 jam per minggu memiliki fungsi kerja organ kepala yang lebih baik daripada mereka yang hanya berjalan 40 menit per minggu. 

5. Baik untuk tulang. Riset memperlihatkan bahwa wanita menopause yang berjalan kurang lebih 1 mil per hari memiliki kepadatan tulang lebih baik daripada mereka yang sedikit berjalan kaki, dan jalan kaki sangat efektif untuk menurunkan kehilangan massa tulang di bagian kaki. 

6. Mengurangi gejala depresi. Jalan kaki selama 30 menit, 3-5 kali per minggu selama 12 minggu, mengurangi gejala depresi. 


7. Mengurangi risiko kanker payudara dan kolon. Wanita yang berjalan secara rutin 65 menit hinga 135 menit per minggu bisa mengurangi risiko terkena kanker payudara dan kolon hingga 18 persen dibandingkan wanita yang tidak aktif. Studi memperlihatkan, olahraga dapat mencegah kanker kolon. Untuk orang yang telah terkena kedua kanker, olahraga mampu meningkatkan kualitas hidup dan mengurangi angka kematian. 

8. Meningkatkan kebugaran. Jalan kaki 3 kali per minggu selama 30 menit dapat meningkatkan kebugaran dan sistem pernapasan secara signifikan. 

9. Jalan kaki singkat pun meningkatkan kebugaran. Studi yang dilakukan pada pejalan kaki wanita memperlihatkan, jalan kaki singkat sekitar 10 menit per hari pun punya efek buat kesehatan. Hasilnya akan terlihat pada peningkatan kebugaran dan pengurangan lemak di tubuh, kalau dilakukan hingga 30 menit per hari. 
10. Meningkatkan fungsi fisik. Riset memperlihatkan, jalan kaki bisa meningkatkan kebugaran dan fungsi kerja tubuh serta melindungi tubuh dari penyakit degeneratif pada orang lanjut usia.




Sumber : http://kolom-inspirasi.blogspot.com/2012/04/10-manfaat-unik-jalan-kaki.html#ixzz1rk0SrUmk

Manakala Hidupmu Tampak Susah Untuk Dijalani...

Seorang professor berdiri di depan 
kelas filsafat dan mempunyai
beberapa barang di depan mejanya.

Saat kelas dimulai, tanpa
mengucapkan sepatah kata, dia
mengambil sebuah toples mayones
kosong yang besar dan mulai mengisi
dengan bola-bola golf.

Kemudian dia berkata pada para
muridnya, apakah toples itu sudah
penuh? Mahasiswa menyetujuinya.

Kemudian professor mengambil sekotak
batu koral dan menuangkannya ke
dalam toples. Dia mengguncang dengan 
ringan. Batu-batu koral masuk,
mengisi tempat yang kosong di antara 
bola-bola golf.

Kemudian dia bertanya pada para
muridnya, Apakah toples itu sudah
penuh? Mereka setuju bahwa toples 
itu sudah penuh.

Selanjutnya profesor mengambil
sekotak pasir dan menebarkan ke
dalam toples...

Tentu saja pasir itu menutup segala 
sesuatunya. Profesor sekali lagi 
bertanya apakah toples sudah penuh? 

Para murid dengan suara bulat 
berkata, "Yaa!"

Profesor kemudian menyeduh dua
cangkir kopi dari bawah meja dan 
menuangkan isinya ke dalam toples, 
dan secara efektif mengisi ruangan 
kosong di antara pasir.

Para murid tertawa...

"Sekarang," kata profesor ketika
suara tawa mereda, "Saya ingin
kalian memahami bahwa toples ini
mewakili kehidupanmu.
"

"Bola-bola golf adalah hal-hal yang
penting - Tuhan, keluarga, anak-anak,
kesehatan, teman dan para
sahabat. Jika segala sesuatu hilang
dan hanya tinggal mereka, maka
hidupmu masih tetap penuh.


"Batu-batu koral adalah segala hal
lain, seperti pekerjaanmu, rumah
dan mobil.
"

"Pasir adalah hal-hal yang lainnya
- hal-hal yg sepele.
"

"Jika kalian pertama kali memasukkan
pasir ke dalam toples,
"  lanjut 
profesor, "Maka tidak akan tersisa
ruangan untuk batu koral ataupun
untuk bola-bola golf. Hal yang sama
akan terjadi dalam hidupmu
."

"Jika kalian menghabiskan energi
untuk hal-hal sepele, kalian tidak
akan mempunyai ruang untuk hal-hal
yang penting buat kalian
"

"Jadi..."

"Berilah perhatian untuk hal-hal
yang kritis untuk kebahagiaanmu.
Bermainlah dengan anak-anakmu.
Luangkan waktu untuk check up
kesehatan.
 

Ajak pasanganmu untuk keluar makan
malam. Akan selalu ada waktu untuk
membersihkan rumah, dan memperbaiki
mobil atau perabotan.
"

"Berikan perhatian terlebih dahulu
kepada bola-bola golf - Hal-hal
yang benar-benar penting. Atur
prioritasmu. Baru yang terakhir,
urus pasir-nya
."

Salah satu murid mengangkat tangan
dan bertanya, "Kalau Kopi yg
dituangkan tadi mewakili apa?"

Profesor tersenyum, "Saya senang
kamu bertanya. Itu untuk menunjukkan
kepada kalian, sekalipun hidupmu
tampak sudah begitu penuh, tetap
selalu tersedia tempat untuk
secangkir kopi bersama sahabat"
 :-)

Sumber: ANNE AHIRA

Minggu, 19 Februari 2012

8 Kado yang Tak Dijual Dimanapun

Kado-kado ini tidak dijual di toko. Anda bisa menghadiahkannya setiap saat dan tak perlu membeli! Meski begitu, delapan macam kado ini hadiah terindah dan tak ternilai bagi orang-orang yang Anda sayangi.
Kehadiran
Kehadiran orang yang dikasihi menjadi kado yang tak ternilai harganya. Memang, kita bisa juga hadir dihadapannya lewat surat,
telepon, foto atau faks. Namun dengan berada di sampingnya, Anda dan dia dapat berbagi perasaan, perhatian dan kasih sayang secara lebih utuh dan intensif. Dengan demikian, kualitas kehadiran juga penting. Jadikan kehadiran Anda sebagai pembawa kebahagiaan.
Mendengar
Sedikit orang yang mampu memberikan kado ini. Sebab, kebanyakan orang lebih suka didengarkan, ketimbang mendengarkan. Sudah lama diketahui, keharmonisan hubungan antarmanusia amat ditentukan oleh kesediaan saling mendengarkan. Berikan kado ini untuknya.
Dengan mencurahkan perhatian pada segala ucapannya, secara tak langsung, kita juga telah menumbuhkan kesabaran dan kerendahan hati. Untuk bisa mendengar dengan baik, pastikan Anda dalam keadaan betul-betul rilaks dan bisa menangkap utuh apa yang disampaikannya. Tatap wajahnya. Tidak perlu menyela, mengritik, apalagi menghakimi. Biarkan ia menuntaskannya. Ini memudahkan Anda memberikan tanggapan yang tepat setelah itu. Tidak harus berupa diskusi atau penilaian. Sekedar ucapan terima kasihpun akan terdengar manis baginya.
Diam
Seperti kata-kata, didalam diam juga ada kekuatan. Diam bisa dipakai untuk menghukum, mengusir atau membingungkan orang. Tapi lebih dari segalanya, diam juga bisa menunjukkan kecintaan kita pada seseorang karena memberinya “ruang”. Terlebih jika sehari-hari kita sudah terbiasa menasihati, mengatur, mengritik bahkan mengomel.
Kebebasan
Mencintai seseorang bukan berarti memberi kita hak penuh untuk memiliki atau mengatur kehidupan orang bersangkutan. Bisakah kita mengaku mencintai seseorang jika kita selalu mengekangnya? Memberi kebebasan adalah salah satu perwujudan cinta. Makna kebebasan bukanlah “Bebas berbuat semaunya”. Lebih dalam dari itu, memberi kebebasan adalah memberinya kepercayaan penuh untuk bertanggung jawab atas segala hal yang ia putuskan atau lakukan.
Keindahan
Siapa yang tak bahagia jika orang yang disayangi tiba-tiba tampil lebih ganteng atau cantik? Tampil indah dan rupawan juga merupakan kado, lho. Tak salah jika Anda mengadokannya tiap hari! Selain keindahan penampilan pribadi, Anda pun bisa menghadiahkan keindahan suasana di rumah. Vas dan bunga segar cantik di ruang keluarga atau meja makan yang tertata indah, misalnya.
Tanggapan Positif
Tanpa sadar, sering kita memberikan penilaian negatif terhadap pikiran, sikap atau tindakan orang yang kita sayangi. Seolah-olah tidak ada yang benar dari dirinya dan kebenaran mutlak hanya pada kita. Kali ini, cobalah memberikan hadiah tanggapan positif. Nyatakan dengan jelas dan tulus.
Cobalah ingat, berapa kali dalam seminggu terakhir Anda mengucapkan terima kasih atas segala hal yang dilakukannya demi Anda. Ingat-ingat pula, pernahkah Anda memujinya. Kedua hal itu, ucapan terima kasih dan pujian (dan juga permintaan maaf) adalah kado indah yang sering terlupakan.
Kesediaan Mengalah
Tidak semua masalah layak menjadi bahan pertengkaran. Apalagi sampai menjadi cekcok yang hebat. Semestinya Anda pertimbangkan, apa perlu sebuah hubungan cinta dikorbankan menjadi berantakan hanya gara-gara persoalan itu? Bila Anda memikirkan hal ini, berarti Anda siap memberikan kado “kesediaan mengalah”.
Okelah, Anda mungkin kesal atau marah karena dia telat datang memenuhi janji. Tapi kalau kejadiannya baru sekali, kenapa harus menjadi pemicu pertengkaran yang berlarut- larut? Kesediaan untuk mengalah juga dapat melunturkan sakit hati dan mengajak kita menyadari bahwa tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini.
Senyuman
Percaya atau tidak, kekuatan senyuman amat luar biasa. Senyuman, terlebih yang diberikan dengan tulus, bisa menjadi pencair hubungan yang beku. Pemberi semangat dalam keputusasaan, pencerah suasana muram, bahkan obat penenang jiwa yang resah. Senyuman juga merupakan syarat untuk membuka diri dengan dunia sekeliiling kita. Kapan terakhir kali anda menghadiahkan senyuman manis pada orang yang dikasihi?

Sumber : http://kolom-inspirasi.blogspot.com/2012/02/8-kado-yang-tak-dijual-di-manapun.html#ixzz1mlGRPYAC

8 Tips Memilih Warna Cat Untuk Interior Rumah

Dalam memilih warna cat untuk interior kita seringkali dipusingkan dengan banyaknya warna yang tersedia sehingga membingungkan dan menyulitkan kita untuk memilihnya. Namun banyaknya pilihan warna cat tersebut janganlah membuat kreatifitas anda terjebak terbatas hanya memilih warna cat yang umum atau aman, sehingga warna interior rumah menjadi kaku dan kurang berwarna.



Untuk itu, manfaatkanlah kekayaan warna yang ada dengan memilih warna cat rumah yang lebih berani dan kreatif agar menghasilkan ruangan lebih berwarna tidak kaku sehingga nyaman dan elok di pandang. Berikut beberapa tips memilih warna cat rumah anda ini:

1. Pelajari tata pewarnaan, kemudian berani mengkombinasikan warna, serta karakter dan efek-efek yang dimunculkannya.
2. Cara paling mudah harus dilakukan adalah menentukan tema ruangan. Tema yang kuat akan memudahkan Anda memilih warna cat yang tepat. Misalnya, warna merah muda untuk kamar tidur feminin.
3. Perbanyak mengunjungi tempat-tempat yang kaya akan variasi desain interior dan membaca buku dengan berbagai variasi ide desain. Sehingga banyak referensi desain yang didapat akan memudahkan untuk menata rumah Anda sendiri.
4. Kenali dengan baik fungsi utama dari sebuah ruang. Pemilihan warna cat sebaiknya dapat memperkuat karakter ruang. Sebagai contoh, warna putih yang menunjang higienitas dapur.
5. Pilihlah warna netral untuk ruang multifungsi, seperti ruang tamu. Selain nyaman untuk mata, warna netral seperti coklat krem, hitam, atau putih akan memudahkan Anda dalam memadu padankan warna.
6. Apabila warna netral terlalu monoton, cara lain adalah menerapkan konsep warna monokromatik. Anda hanya harus memilih satu warna utama sebagai panduan menata ruang, mulai dari warna dinding hingga perabot.
7. Untuk memudahkan anda dalam memilih warna cat rumah, coba anda buat simulasi kecil menggunakan oretan di kertas dengan menggambar rumah anda dan diwarnai. Untuk lebih baiknya bikin sketsa rumah menggunakan software desain rumah dan coba memilih warna yang sesuai pada dinding interior rumah anda.
8. Jika ketujuh cara tersebut tak juga berhasil, tak ada salahnya mengaplikasikan warna favorit Anda ke dalam ruang rumah. Ikuti kata hati, dan jangan abaikan selera Anda.

Demikian tips dalam memilih warna cat untuk ruangan rumah anda semoga bermanfaat dan dapat di aplikasikan langsung untuk melihat hasilnya, Silahkan mencoba !

Sumber:http://plafondpartisigipsum.com/8-tips-memilih-warna-cat-untuk-interior-rumah


Sumber : http://kolom-inspirasi.blogspot.com/2012/02/8-tips-memilih-warna-cat-untuk-interior.html#ixzz1mkvtYobv

12 Gambar Iklan yang Kreatif & Imajinatif

12 Gambar Iklan yang Berkonsep Unik sengaja ane persembahkan buat agan yang lagi nyantai buat cari gambar-gambar unik.Membahas gambar unik,terkadang terlintas gambar yang syurr ya?Baiklah,biar gak nunggu lagi,silahkan lihat-lihat 12 gambar koleksi toptenpkdotcom.






























Sumber : http://kolom-inspirasi.blogspot.com/2012/02/12-gambar-iklan-yang-kreatif-imajinatif.html#ixzz1mkqTKUwF

Beda Kepintaran,Kecerdasan,Kreatif dan Inovatif

Belajarlah seiring dengan hembusan nafas, berhenti belajar ketika nafas berhenti. Belajar juga yang akan membedakan seseorang bisa menyikapi kondisi yang sama dengan cara yang berbeda, tentu saja mendapatkan keuntungan dari kondisi paling merugikan sekalipun. Mengisi hidup yang penuh tidak hanya membutuhkan kepintaran, tapi juga kecerdasan, kreativitas dan inovasi. Apa bedanya?

Kepintaran
Beda Kepintaran,Kecerdasan,Kreatif dan Inovatif
adalah kemampuan Anda dalam menyerap informasi. Ketika Anda mampu membaca dan mengambil ilmu pengetahuan dari buku atau informasi yang Anda serap, Anda cukup pintar. Akan tetapi, kepintaran berhenti disitu saja. Orang pintar memiliki banyak pengetahuan, akan tetapi kadang menghambatnya dalam pengambilan keputusan, karena pengetahuan yang banyak itu memberikan banyak informasi.
Kecerdasan
Beda Kepintaran,Kecerdasan,Kreatif dan Inovatif
adalah kemampuan mengelola kepintaran. Orang yang sukses kadang orang yang tidak terlalu pintar, akan tetapi bisa mengelola orang pintar. Kecerdasan membuat Anda tahu siapa orang pintar yang cocok mengerjakan jenis pekerjaan tertentu. Kecerdasan membuat Anda bisa mengambil keuntungan dari kombinasi kepintaran.
Kreativitas
Beda Kepintaran,Kecerdasan,Kreatif dan Inovatif
adalah kemampuan untuk membuat perbedaan. Orang yang kreatif adalah orang yang melihat hal yang sama tapi berpikir dengan cara yang berbeda. Kreativitas menghasilkan perbedaan dan orang yang kreatif bisa stand out of the crowd, tampil diantara kerumunan orang. Perbedaan membuat peluang baru terbuka.
Inovatif
Beda Kepintaran,Kecerdasan,Kreatif dan Inovatif
adalah kemampuan untuk menemukan nilai komersil dari kreativitas. Inovasi membuat kreativitas tidak cukup untuk meraih sukses. Kreatif hanya membuat perbedaan, inovasi membuat perbedaan tersebut memiliki nilai komersil.
Oleh karena itu, belajarlah seumur hidup, dan Anda bisa memiliki kepintaran, kecerdasan, kreativitas dan inovasi. Semuanya bukanlah bakat, akan tetapi disiplin. Tentu saja bisa dipelajari.


Sumber : http://kolom-inspirasi.blogspot.com/2012/02/beda-kepintarankecerdasankreatif-dan.html#ixzz1mkoEfeMX